Inilah Prospek Kerja Lulusan Teknik Informatika

Apa Saja Prospek Kerja Dari Lulusan Teknik Informatik?

Prospek Kerja Lulusan Teknik Informatika
Prospek Kerja Dari Lulusan Teknik Informatika - Pancarama.com - Banyak orang yang mengidamkan untuk mempunyai pekerjaan yang menetap dan nyaman, apalagi mendapatkan pekerjaan yang sesuai dengan keahlian dan kemampuannya,ditambah lagi dengan gaji yang cukup tinggi, wah sungguh beruntung sekali bukan. 

Jika kalian adalah seorang lulusan dari bidang IT, mungkin kalian akan mencari apa saja sih prospek kerja dari lulusan IT?

Nah kali ini akan kita bahas apa saja sih prospek kerja dari bidang IT, silahkan disimak.

Prospek Kerja Lulusan IT :

1.    Programmer

Hampir banyak dari lulusan IT yaitu adalah dengan menjadi seorang programmer, karena dengan beriringnya kemajuan teknologi, banyak perusahaan atau yang lainnya mempunyai sebuah aplikasi atau web yang dibuat dijaman ini. Untuk itu dibutuhkan seorang programmer entah untuk membuat atau memaintenance dari aplikasi tersebut.

2.    Network Administrator

Bisa juga seorang lulusan IT bekerja sebagai network administrator, gunanya yaitu untuk menjaga keamanan suatu jaringan.

3.    Game Developer

Yang tak kalah saingnya yaitu sebagai Game Developer. Tugas dari seorang Game Developer ini yaitu untuk membuat atau pun mengembangkan dari sebuah permainan. Menjadi seseorang Game Developer, kalian harus menguasai setidaknya sistem operasi yaitu OS Android dan iOS.

4.    System Analyst

Sebagai lulusan IT kalian juga bisa menjadi seorang Sistem Analyst, yang mempunyai tugas yaitu menganalisis dan mendesain dari sebuah sistem yang telah digunakan oleh perusahaan, entah dari sistem jaringan suatu komputer atau yang lainnya.

5.    Konsultan ERP

Lulusan IT juga bisa menjadi seseorang yang bekerja sebagai konsultan ERP atau (Enterprise Resource Planning) yang meberikan jasa untuk berkonsultasi tentang pengembangan suatu sistem software database tertentu. Jika kalian bekerja di bidang ini kalian harus bisa memberikan solusi jika terdapat masalah dan harus bisa untuk menyelesaikannya.

6.    Desainer Grafis

Bukan hanya mengenai jaringan atau pemrograman, seorang lulusan IT juga bisa bekerja sebagai desain grafis. Untuk mendesain kalian juga bisa menggunakan bantuan software seperti Photoshop, Corel Draw, ataupun yang lainnya. 

Nah itulah beberapa prospek kerja dari seorang IT,  semoga apa yang kalian impikan terwujud, apapun pekerjaan kalian, yang terpenting halal dan bisa bermanfaat untuk keluarga tercinta. Namun, dari yang saya sebutkan diatas, masih ada banyak lagi prospek-prospek kerja yang didapatkan oleh lulusan dari teknik informatika.

Terima kasih telah berkunjung, jika ada pertanyaan atau yang lainnya, silahkan berikan komentar pada postingan dibawah ini. Semoga informasi ini bermanfaat.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama
close